Pengadilan Negeri Negara Bersama Ikahi Cabang Negara Gelar Edukasi Bahaya Pernikahan Dini Di Sman 1 Negara

  • Jum'at, 07 Maret 2025
  • Admin
  • Dilihat 92 kali

Negara, 7 Maret 2025 – Dalam upaya memberikan edukasi kepada generasi muda mengenai bahaya pernikahan usia dini dan seks bebas, Pengadilan Negeri (PN) Negara bersama Ikatan Hakim Indonesia (IKAHI) Cabang Negara mengadakan acara bertajuk "Pengadilan Negeri Negara Goes to School". Kegiatan ini berlangsung di Ruang Pertemuan SMAN 1 Negara pada Jumat, 7 Maret 2025, pukul 07.30 WITA.

Acara ini dibuka oleh Wakil Kepala Sekolah SMAN 1 Negara, dilanjutkan dengan sambutan oleh Ketua Pengadilan Negeri Negara, Ibu Ni Gusti Made Utami, S.H., M.H. Acara ini dihadiri oleh para siswa SMAN 1 Negara, dengan tujuan utama untuk memberikan pemahaman mengenai dampak negatif dari pernikahan usia dini serta pentingnya menjaga moralitas dalam pergaulan remaja. Melalui edukasi ini, diharapkan siswa memiliki kesadaran hukum yang lebih baik serta mampu membuat keputusan yang tepat demi masa depan mereka.

Ketua Pengadilan Negeri Negara menyampaikan bahwa fenomena pernikahan usia dini masih menjadi perhatian di berbagai daerah, termasuk di Kabupaten Jembrana. Oleh karena itu, diperlukan upaya preventif berupa sosialisasi dan edukasi kepada generasi muda agar mereka memahami konsekuensi hukum serta sosial dari pernikahan dini dan perilaku seks bebas.

Materi dalam acara ini disampaikan oleh Agen Perubahan Pengadilan Negeri Negara serta para hakim dari Pengadilan Negeri Negara dan Pengadilan Agama Negara. Mereka memberikan pemaparan mengenai aspek hukum yang mengatur pernikahan usia dini dan perlindungan terhadap anak di bawah umur. Diskusi interaktif juga diadakan agar siswa dapat langsung bertanya dan memahami lebih dalam mengenai topik yang disampaikan.

Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari pihak sekolah dan para siswa. Wakil Kepala SMAN 1 Negara menyampaikan apresiasinya terhadap inisiatif Pengadilan Negeri Negara dan IKAHI Cabang Negara yang telah peduli terhadap masa depan generasi muda dengan memberikan wawasan hukum yang sangat bermanfaat.

Dengan terselenggaranya "Pengadilan Negeri Negara Goes to School", diharapkan para siswa dapat lebih bijak dalam mengambil keputusan dan memiliki kesadaran hukum yang lebih baik guna membangun masa depan yang lebih cerah dan berkualitas. Kegiatan ini ditutup dengan sesi tanya jawab bersama Wakil Ketua Pengadilan Negeri Negara, Bapak Ida Bagus Made Ari Suamba, S.H., M.H.,di mana para siswa dapat menggali lebih dalam mengenai isu-isu yang telah dibahas.

Pada sesi tanya jawab tersebut, siswa-siswi diberikan kesempatan untuk menanyakan berbagai hal yang berkaitan dengan hukum.

 

 

 

 

 

 

Lihat Berita Lainnya